http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=1576634433057841699#template Cara Jitu meningkatkan Traffic Blog - Gratis Template Blogger

Monday, February 20, 2012

mengganti Domain Unik



Sebagai pendatang di bisnis online, sebaiknya anda mengetahui seluk beluk dan seperti apa Domain yang baik. Dalam hal memilih dan menentukan nama Domain, sebaiknya anda tidak memilih nama Domain yang terlalu panjang contohnya nama domain alysyafitrianiputri.com dikarenakan selain nama Domain tersebut panjang , nama Domain tersebut sulit diingat.
Sabaiknya anda menggunakan nama Domain yang unik dan mudah diingat, anda mesti mengerahkan segala kemampuan anda dalam menentukan nama Domain, sebab telah banyak nama-nama Domain yang sudah dipakai oleh User lainnya.  Namun dalam memilih nama domain anda harus memperhatikan bahwa nama domain anda kalau bisa sesingkat mungkin untuk mengecilkan kemungkinan seseorang salah mengetik domain anda,  jangan lupa domain anda sebaiknya memiliki arti dan gampang diingat, jangan sekali-kalai membeli domain dengan penggabungan angka dan huruf karena akan susah diingat.  Pilihlah juga domain yang mudah diucapkan, jadi apabila orang-orang berbicara mengenai  website anda mereka dapat mengucapkan domain anda dengan benar.

Subdomain

Subdomain sebenarnya alamat domain yang masih menjadi bagian dari domain anda, tetapi subdomain dapat anda arahkan ke file HTML yang berbeda dari domain utama anda. Anda dapat memasang subdomain melalui tempat anda membeli domain.

Hosting

Apabila seseorang mengklik domain anda, kemudian bagaimana caranya agar dokumen HTML yang ada pada komputer anda bisa ditampilkan? Dokumen-dokumen HTML  pada komputer anda harus disimpan ditempat lain, jangan di komputer anda. Anda harus menyewa tempat diperusahaan Hosting untuk menyimpan dokumen anda. Jadi hosting merupakan tempat untuk menyimpan dokumen HTML anda. Biasanya perusahaan yang menjual hosting juga menjual domain jadi anda membeli domain sekaligus menyewa hosting untuk menyimpan file HTML anda. Pembayaran hosting biasanya bulanan.

Monitor Blog Dengan Stat Counter



Stat Counter adalah sebua tools yang biasa dipergunakan untuk memonitor, merekam dan sekaligus menampilkan data statistik yang berkaitan dengan trafik blog/website (dalam kurun waktu tertentu).
Pada umumnya  blog dengan hosting berbayar sudah dilengkapi dengan tools ini, tools ini sudah terdapat dalam menu cPanel atau admin area. Sedangkan pada blog yang masih berhosting gratisan seperti Blogger, WordPress dan lainnya, namun masih banyak blog yang tidak memasang widget stat counter ini.

Trends Dengan Alexa


Topik Trends Indonesia Dengan Alexa

Pencarian topik atau berita terhangat dan paling banyak diminati user internet biasanya dapat kita lihat dengan menggunakan google trends, namun dengan menggunakan google trends kita hanya bisa melihat trending topik yang berada di US saja. namun bagaimana jika kita ingin melihat trends di indonesia..?
Salah satu web yang dapat kita gunakan jika ingin melihat trends dan yang paling banyak dikunjungi dengan Alexa.com, meskipun tak seperti google trends namun anda juga dapat menganalisisnya. Meskipun Alexa.com ini hanya menampilkan statistik berdasarkan pengunjung internet dan itupun berdasarkan yang menggunakan alexa toolbar. Namun ini merupakan salah satu alternatif bagi kita yang sangat membutuhkan. Semoga bermanfaat!

fungsi Stat Counter Untuk Blog Anda


Manfaat Stat Counter Untuk Blog Anda

Dalam perjalanan menuju Cara Menghasilkan Dollar Lewat Internet, Berikut saya akan share kepada anda beberapa manfaat jika anda menggunakan Stat Counter untuk Blog ataupun Website anda :
1. Memberikan informasi trafik secara cepat pada anda sebagai pemilik blog, tanpa harus repot-repot login.
Anda cukup mengakses blog anda dan kemudian melihat/membaca data statistik yang berhasil direkam oleh widget stat counter yang telah dipasang pada sidebar (jika berupa histats). Atau cukup mengklik icon widget tersebut (jika berupa sitemeter).
2. Memudahkan pengunjung lainnya memperoleh informasi real mengenai statistik trafik yang terjadi pada blog anda pada waktu tertentu.
Hal ini penting jika anda ingin agar pengunjung lebih punya gambaran atau indikator untuk menilai kondisi/perkembangan blog anda. Selain melihat data pada widget alexa rank dan pagerank, pengunjung biasanya juga tertarik untuk menyimak data trafik dan page view harian yang terekam pada widget stat counter. Nah, jika widget tracker tersebut tidak ada, pengunjung biasanya merasa blog anda kurang terbuka mengenai data real yang berkaitan dengan statistik trafik blog anda.
3. Menguatkan kepercayaan dan keyakinan pengunjung jika blog anda memang benar-benar blog yang populer dan punya trafik harian tinggi.
Anda boleh saja mengklaim bahwa blog anda punya trafik harian yang tinggi atau sering menjadi juara SEO untuk banyak keyword populer. Termasuk mengaku sebagai “BLOG SEO” atau “tempat belajar SEO”. Namun jika tanpa disertai bukti akurat berupa widget stat counter yang menampilkan statistik harian trafik blog anda, maka klaim atau pengakuan sepihak anda tersebut patut diragukan.
Jadi, buat blogger yang SEO oriented atau menamakan blognya sebagai blog SEO/tempat belajar SEO (sering memberikan tutorial SEO), saya sarankan untuk memasang widget stat counter semacam histats atau sitemeter (pada sidebar).
Atau jangan-jangan ada kekhawatiran jika sewaktu-waktu ternyata trafik blog anda sangat rendah dan ketahuan oleh pengunjung lewat widget tracker tersebut, sehingga anda merasa kurang pede untuk memasangnya? Artinya, anda khawatir citra blog anda sebagai blog SEO akan rusak atau berkurang di mata pengunjung?
4. Memberikan informasi secara mudah dan cepat bagi para calon pemasang iklan yang tertarik beriklan di blog anda.
Jika ternyata blog anda bertrafik tinggi, tentunya berpotensi untuk menarik calon pemasang iklan. Apalagi jika tema atau konten blog anda sesuai dengan produk/jasa yang dimiliki oleh calon advertiser. Bayangkan jika tidak ada widget tracker semacam stat counter. Calon pemasang iklan jadi tidak punya gambaran untuk menilai trafik blog anda yang sesungguhnya. Ujung-ujungnya, kemungkinan ia merasa kurang yakin untuk beriklan di blog anda. Dan akhirnya tidak jadi beriklan.

Deretan Pengusaha Sukses Asia 2012


 



Sukses di usia muda merupakan semua impian orang, namun hanya sedikit yang mengejar dan mendapatkannya. Hanya orang yang bekerja keras, tekun dan disiplinlah yang dapat mencicipi kesuksesan tersebut.  Terdapat banyak remaja yang masih di bawah 20 tahun telah mencicipi kesuksesan tersebut dengancara menghasilkan dollar lewat internet.
Bukan hanya bidang tersebut terdapat banyak bidang-bidang yang dapat ditekuni dan dikerjakan antara lain penerbangan, penambangan, makanan, peralatan atau perkakas elektrik, olahraga, maupun yang paling modern pada saat ini yakni pengusaha industri internet.
Menurut daftar Majalah Forbes Yusaku Maezawa menempati pengusaha paling muda di kawasan Asia, berikut daftar pengusaha sukses yang berumur di bawah 50 tahun di Asia :
1. Charles Chao, 45
Pengusaha asal China ini adalah Presiden sekaligus CEO Sina Corp. Portalnya yakni Sina Weibo, microblogging China yang serupa Twitter, merupakan situs paling populer dan memiliki lebih dari 200 juta pengguna terdaftar per Agustus 2011.
2. Ding Wuhao, 45
Wuhao adalah Presiden dan Direktur Eksekutif 361 Degrees International. Perusahannya yang bermarkas di Jinjiang City, China, ini menyediakan perlengkapan olahraga dengan target market anak muda.
3. Don Gao, 45
Sebagai pendiri dan CEO Positec Group, Gao terbilang sukses mengendalikan perusahaan yang berlokasi di Suzhou, China. Bisnisnya bergerak di bidang penyediaan perkakas teknik serta elektrik untuk Black & Decker.
4. Garibaldi Thohir, 45
Pengusaha Indonesia ini adalah CEO Adaro Energi, perusahaan tambang batu bara yang mengoperasikan secara tunggal penambangan di Tabalong, Kalimantan Selatan dengan cadangan 4,4 miliar ton. Di tanah air, Adaro Energi adalah perusahaan tambang batu bara terbesar kedua setelah PT Kaltim Prima Coal. Sementara di dunia, Adaro Energi merupakan perusahaan dengan penambangan tunggal terbesar keempat.
5. Jack Ma, 47
Pengusaha China ini adalah founder dan CEO Alibaba Group. Perusahaan yang berlokasi di Hangzou itu memiliki jaringan e-commerce terbesar di negerinya.
6. Monis Rahman, 41
Pengusaha Pakistan ini adalah founder dan CEO Naseeb Network Inc. Melalui laman Rozee.pk, Rahman sukses mengembangkan situs pencarian kerja hingga menjadi yang terbesar di negerinya dengan 500.000 unique visitor per bulannya.
7. Tony Fernandes, 47
Fernandes adalah founder sekaligus CEO maskapai penerbangan Malaysia, AirAsia, plus pemilik Tune Group. Berkat kesuksesannya mengelola maskapai penerbangan yang identik dengan tiket berharga murah itu, Fernandes dinobatkan sebagai Asia Businessman of the Yearoleh Forbes pada 2010 lalu.
8. Vikram Chand, 47
Chand adalah CEO Vega Food, perusahaan penyedia makanan kemasan yang bermarkas di Singapura. Bersama Vega Food, Chand telah sukses memasarkan produknya ke 24 negara di benua Afrika.
9. Yusaku Maezawa, 35
Perusahaan Maezawa didirikan di Chiba, Jepang, dan bernama Start Today. Bisnisnya bergerak di bidang penjualan baju yang dioperasikan secara online di laman Zozotown. Start Today yang diluncurkan pada 2004 itu sukses meraup pendapatan sebesar US$ 290 juta.
10. Zhou Hongyi, 41
Pengusaha asal Beijing ini adalah pendiri sekaligus pemimpin perusahaan bernama Qihoo 360 (dalam bahasa Indonesia Qihoo berarti “macan ajaib”). Perusahaannya yang telah berusia 6 tahun itu merupakan provider security software terbesar di China dan telah tercatat dalam bursa saham New York pada Maret lalu.

Menghasilkan Dollar Lewat Blogvertise


Berikut ini adalah salah satu Cara Menghasilkan Dollar Lewat Internet, dengan menggeluti bidang ini yakni Blogvertise. Blogvertise adalah penyedia jasa bagi blogger yang berminat mendapatkan uang dari aktivitas melalui blog. Situs ini menjadi perantara antara pihak pengiklan dengan blogger. Mereka akan memberi upah atas ulasan yang kita posting di blog kita.
Tiap tugas diperkirakan kurang lebih 60-100 kata, dan minimal mencantumkan 1-3 link (boleh lebih). Tentu saja, bahasa yang diinginkan oleh pihak Blogvertise ialah bahasa Inggris, karena hampir semua pengiklan mengunakan bahasa Inggris.
Anda perlu ingat, pembayaran dari pihak BLOGVERTISE melalui PayPal. Uang hasil kerja akan dikirimkan 30 hari setelah tugas diterima. Setiap ulasan dihargai sekitar $4-25$. Kadang turun, berkisar $5-$15 per ulasan. Oleh karena itu, rajin-rajinlah membuat ulasan. Ini akan mempengaruhi sekali besaran penghasilan anda. oh ya, semakin populer atau rajin atau Pagerank tinggi, harga per ulasan juga bisa naik. Dari sini, anda akan melihat bahwa besar-kecilnya penghasilan tergantung dari kita sendiri. Semakin aktif maka semakin besar penghasilan yang kita peroleh. Begitu pula sebaliknya.
Untuk mendaftar persyaratannya tidak susah, cukup punya blog, dan mau menulis ulasan. Gratis alias tidak dipungut biaya sepeserpun. Sederhana sekali. Ketika blog diterima, mereka akan menyesuaikan tugas dengan kriteria blog yang kita daftarkan. Tertarik? Yang tertarik untuk mendapat Dollar atau uang tambahan dari online, silakan berkunjung ke situsnya.

8 Hal Yang Harus dimiliki Sebelum Memulai Bisnis Online


8 Hal Yang Harus Anda Miliki Sebelum Memulai Bisnis Online

Bisnis Online merupakan cara menghasilkan dollar lewat internet dengan mudah tanpa harus kemanapun, namun sebelum anda terjun ke dalam bisnis modern ini ada baiknya anda harus memiliki kemampuan yang akan saya share di bawah ini diantaranya :
1. Kemampuan untuk menggunakan komputer dan internet. Ini adalah kemampuan dasar yang hukumnya wajib untuk dikuasai. Mulai dari sekedar menggunakan program perambah web, membuat dan mengirim email, menggunakan messenger, menggunakan teks editor, dan sebagainya. Yang bersifat umum deh pokoknya.
2. Kemampuan berbahasa Inggris. Bagi saya ini juga merupakan basic skill yang sebaiknya dikuasai. Tidak perlu sampai harus bisa ngobrol dengan bule segala, at least, kalau disuruh daftar ke sebuah program luar, gak bingung cara ngisi form pendaftarannya. Salah satu sarana belajar bahasa Inggris yang saya rekomendasikan adalah di sini.
3. Kemampuan menulis atau copywriting. Sebagian besar bisnis internet akan bersinggungan dengan skill ini. Monetisasi blog (terutama paid review), affiliate marketing, digital product creation, dan sebagainya. Sebuah investasi yang berharga deh pokoknya.
4. Kemampuan berkomunikasi, baik verbal maupun lisan. Meskipun yang kita hadapi langsung adalah sebuah kotak layar monitor, namun bukan berarti kita tidak berhubungan sama sekali dengan sesama manusia. Bahkan blog monetizing pun ada kalanya menuntut kita untuk mampu berkomunikasi dengan baik.
5. Kemampuan pemasaran atau marketing. Well, namanya aja sudah ‘bisnis’ internet, ya sudah pasti gak jauh-jauh dari urusan promosi dan pemasaran. Dengan menguasai marketing skill, Anda bisa lebih memahami konsumen Anda dan tahu cara untuk mengembangkan produk dan diri Anda. Dan FYI, ini tidak terbatas pada affliate marketing saja, pada monetisasi blog pun kita bisa menerapkan tehnik-tehnik pemasaran. We’ll talk about this in detail next time.
6. Kemampuan desain grafis. Tidak mutlak, tapi akan sangat membantu Anda. Setidaknya, Anda tahu cara untuk membuat banner atau header sederhana.
7. Kemampuan membuat web. Baik menggunakan CMS atau membangun sendiri secara manual, skill ini merupakan salah satu investasi yang berharga. Tentu saja mencakup penguasaan terhadap bahasa HTML, CSS, dan sejenisnya ya. Kenapa? Karena setidaknya jika ada hal-hal kecil yang ingin Anda lakukan terhadap situs Anda, Anda tidak perlu lagi menyewa jasa orang lain untuk melakukannya. Hemat biaya, hemat waktu. Anda bisa belajar mengenai hal ini melalui salah satu produk PanduanDasar.Com, Panduan Dasar Membuat Website *promosi*
8. Kemampuan SEO. Bukan karena saya menjual produk mengenai SEO, namun penguasaan mengenai tehnik-tehnik SEO merupakan sebuah modal berharga yang akan sangat berguna apabila bisnis internet yang Anda lakukan banyak berhubungan dengan situs web. Sama seperti kemampuan membuat web, Anda juga dapat menghemat banyak biaya dengan meng-DIY-kan proses optimasi mesin pencari terhadap situs Anda.
Kalau anda telah memenuhi beberapa kriteria yang diatas, saya pikir anda akan tahu bagaimana cara menghasilkan dollar lewat internet tanpa perlu menunggu hingga anda menguasai semuanya untuk memulai.